Aplikasi Blokir Otomatis Nomor Tidak Dikenal di Whatsapp Berikut Bisa Jadi Solusi Tepat Menghindari Gangguan Telepon Asing

Sering dihubungi nomro tidak dikenal? Hal ini tentu menganggu. Tak perlu pusing, anda bisa menggunakan aplikasi untuk memblokir nomor tidak dikenal dengan mudah. Berikut adalah 2 aplikasi blokir otomatis nomor tidak dikenal di. Dengan aplikasi blokir otomatis nomor tidak dikenal di Whatsapp ini, handphone anda akan terasa lebih aman.

Aplikasi WhatsApp Mods Aero 

  1. Mengunduh dan menginstall aplikasi 

Salah satu cara yang paling mudah untuk memblokir nomor asing yang sering menghubungi anda menggunakan Whatsapp adalah WhatsApp Mods Aero. Aplikasi WhatsApp Mods Aero ini mempunyai fitur menarik yang bisa membantu anda untuk memblokir nomor. Bahkan anda tidak perlu menyimpan terlebih dahulu nomor tersebut sebelum memblokirnya. 

Langkah yang pertama penggunaan aplikasi ini adalah dengan mengunduh aplikasi WhatsApp Mods Aero ini melalui browser. Setelah aplikasi berhasil diunduh, maka langkah selanjutnya adalah dengan menginstall aplikasi tersebut hingga terpasang di smartphone yang anda gunakan. Anda bisa mengikuti instruksi yang diberikan hingga proses berhasil. 

  1. Lakukan proses verifikasi

Setelah aplikasi blokir otomatis nomor tidak dikenal di whatsapp berhasil diinstall, proses bisa dilanjutkan dengan membuka aplikasi dan masukkan nomor telepon. Nomor telepon yang dimasukkan adalah nomor handphone yang anda gunakan dan terhubung dengan Whatsapp yang anda gunakan. Setelah itu, anda akan diminta untuk melakukan proses verifikasi data. 

  1. Proses blokir nomor tidak dikenal

Setelah proses verifikasi data berhasil dilakukan, maka langkah selanjutnya anda bisa memblokir nomor Whatsapp yang dimaksud. Anda bisa mulai dengan mengeklik titik tiga pada bagian pojok kanan atas  halaman aplikasi. Selanjutnya anda bisa memilih menu ‘Pengaturan Aero’ yang ada di halaman tersebut.

Setelah itu, anda bisa melanjutkan proses dengan memilih menu ‘Privasi dan Keamanan’.  Kemudian anda bisa memilih opsi  ‘Siapa yang dapat menelepon saya’, lalu lanjutkan klik submenu yaitu ‘My Contact’.  Proses ini akan membuat hanya nomor handphone yang anda simpan saja yang bisa menghubungi anda melalui Whatsapp. 

Aplikasi Truecaller

aplikasi blokir otomatis nomor tidak dikenal di whatsapp

  1. Mengunduh aplikasi 

Berbeda dengan aplikasi blokir otomatis nomor tidak dikenal di WhatsApp Mods Aero, aplikasi satu ini tak hanya memblokir namun juga bisa digunakan untuk melacak pemilik nomor yang tidak dikenal. Aplikasi ini dikenal dengan nama Truecaller, dan anda bisa mengunduh aplikasi ini di Google Play Store. 

  1. Lakukan verifikasi data 

Setelah proses install selesai, maka anda bisa melanjutkan prosesnya dengan melakukan verifikasi data. Anda bisa memasukkan nomor handphone anda yang terhubung dengan Whatsapp yang digunakan. Setelah itu, akan ada kode verifkasi yang dikirim ke nomor handphone yang anda daftarkan. 

  1. Proses Blokir 

Anda bisa memulai dengan memilih menu yang tersedia di aplikasi blokir otomatis nomor tidak dikenal di whatsapp. Setelah itu, anda bisa langsung memblokir spam, memblokir nomor tersembunyi, memblokir nomor dari luar negeri, hingga memblokir nomor yang tidak disimpan. Anda bisa dengan mudah memblokir dengan cara menggeser kanan pada opsi tersebut. 

Itulah beberapa aplikasi yang bisa anda pilih untuk memblokir nomor yang tidak dikenal di Whatsapp. Dengan sistem online dan bantuan digital saat ini menjadikan banyak hal bisa dibantu dengan mudah. Smartphone anda akan lebih terasa private dan terhindar dari orang yang tidak dikenal yang bermaksud tidak baik.