Ternyata Cara Membuat Kalimat Efektif Tidak Sulit, Yuk Cek Syaratnya!

Pembuatan kalimat efektif merupakan pelajaran yang penting untuk digali. Penggunaan kalimat ini dipilih agar penerima pesan dapat mengerti gagasan yang dibagikan oleh penulis secara sempurna. Ternyata ada tips atau cara membuat kalimat efektif yang perlu diingat agar kalimat terdengar sempurna. Yuk intip syaratnya disini!

Cara Menulis Kalimat Efektif

  1. Kalimat Harus Menggunakan Kaidah Bahasa Yang Benar

Penulisan kalimat efektif akan lebih mudah jika anda mengerti bagaimana kaidah penulisan bahasa yang benar. Kaidah kebahasaan sendiri merupakan aturan aturan yang digunakan untuk membuat sebuah kalimat. Anda harus tahu bagaimana penggunaan kata kerja, kata penghubung, dan menggunakan keterangan waktu serta tempat. 

  1. Mengikuti Aturan Ejaan Yang Baku

Menulis dengan ejaan yang benar juga masuk dalam cara menulis kalimat efektif. Anda bisa menggunakan KBBI atau Kamus Besar Bahasa Indonesia sebagai patokan. Ada kalanya beberapa kata terasa lebih familiar padahal nyatanya tidak termasuk dalam jajaran kata baku. Penggunaan kata baku akan semakin penting ketika anda menulis sebuah karya ilmiah. 

  1. Kalimat Tidak Boleh Bertele Tele  

Sesuai dengan namanya, kalimat efektif tentu tidak boleh bertele tele. Penggunaan kata yang dipilih harus sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku. Boros kata malah dapat menyebabkan pembaca menjadi bingung. Bahkan ada kalanya, menjadi ambigu karena kalimat memiliki lebih dari satu persepsi. Struktur paling sederhana dari sebuah kalimat adalah subjek dan predikat.  

cara membuat kalimat efektif

  1. Menggunakan Diksi Yang Tepat

Cara membuat kalimat efektif yang berikutnya adalah tidak boleh melupakan pemilihan diksi. Bagi anda yang belum tahu, diksi adalah pemilihan kata yang tepat dan selaras. Pemilihan diksi yang salah akan menyebabkan pembaca kesulitan dalam memahami sebuah kalimat. Diksi didalamnya juga meliputi ungkapan dan gaya bahasa yang digunakan dalam penulisan. 

Anda perlu memilih kata atau ungkapan yang sesuai dengan konteks kalimat yang sedang dibuat. Cara paling mudah untuk mengecek apakah kalimat tersebut menggunakan diksi yang tepat atau tidak adalah dengan meminta orang lain untuk membacanya. Jika mereka paham dengan apa yang ditulis, maka artinya pemilihan kata tadi sudah tepat dan anda berhasil membuat kalimat efektif