Gampang! Berikut Tutorial Cara Upload Foto di Instagram Agar Tidak Terpotong

Masalah foto yang terpotong saat sedang mengunggah di Instagram menjadi salah satu hal yang kerap dikeluhkan oleh para pengguna. Pasalnya masalah ini tentu bisa membuat foto yang diunggah kurang bagus, atau bahkan jadi terlihat aneh karena terpotong. Lantas bagaimana cara upload foto di Instagram agar tidak terpotong ?

Pahami Ukuran Standar dari Instagram

Instagram memang mempunyai ketentuan ukuran standar dari foto yang hendak diunggah oleh para penggunanya. Bukan tanpa alasan, standar tersebut diberlakukan supaya memudahkan semua pengguna Instagram ketika berselancar dalam aplikasi dan melihat foto yang diunggah oleh pengguna lainnya.

Jadi apabila anda ingin foto tidak terpotong, sebaiknya unggah foto yang sesuai dengan standar Instagram tersebut. Dimana untuk foto persegi maka gunakan rasio 1:1 dengan resolusi 1080 x 1080 piksel. Apabila anda memiliki foto dengan ukuran di atas tersebut, bisa juga langsung diunggah karena Instagram akan melakukan kompres otomatis.

Singkatnya, foto persegi mempunyai rasio 1:1 dengan ukuran piksel 1080 x 1080. Lalu foto vertikal mempunyai rasio 4:5 dengan ukuran piksel 1080 x 1350, sedangkan foto horizontal memiliki rasio 1,91:1 dengan ukuran piksel 1080 x 566 piksel. Cara upload foto di Instagram agar tidak terpotong bisa mengikuti patokan ukuran standar tersebut.

Cara Upload Foto Agar Tidak Kena Crop

Agar foto yang diunggah tidak terkena crop, anda bisa menggunakan aplikasi Instagram versi terbaru yang tidak mengharuskan pengguna mengunggah foto berbentuk persegi apabila tidak ingin terpotong. Dalam hal ini, anda bahkan bisa upload foto banyak di Instagram tanpa ada bagian yang crop.

Caranya yaitu pertama tama buka aplikasi Instagram di smartphone anda. Kemudian mulai unggah foto yang diinginkan dengan klik ikon + plus. Selanjutnya pilih ikon resize yang ditandai dengan dua anak panah agar ukuran sesuai dengan foto aslinya. Setelah itu, pilih ikon select multiple untuk mengunggah lebih banyak foto sekaligus.

Jika sudah, anda bisa langsung memilih foto mana saja yang ingin di-upload. Klik next untuk melanjutkan, dan lakukan pengaturan upload. Pengaturan upload di Instagram yang pertama ada pemilihan filter foto IG, penambahan caption pada postingan, hingga pemilihan lokasi upload foto maupun pemberian tag.

Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan dan keinginan. Jika tidak ada yang ingin ditambahkan, langsung saja klik next sampai pengaturan upload selesai. Cara upload foto di Instagram agar tidak terpotong berikutnya yaitu pilih Share yang ada di pojok kanan atas. Maka beberapa foto yang anda pilih akan diunggah, dan nantinya muncul tulisan Finishing Up.

Menggunakan Aplikasi Instasize

Jika anda masih belum bisa mengunggah foto yang diinginkan tanpa mengalami crop, maka anda bisa menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga untuk upload foto. Dalam hal ini, sebenarnya ada banyak sekali pilihan aplikasi yang bisa digunakan. Salah satunya yaitu Instasize yang termasuk punya fitur lengkap.

Tidak hanya dapat mengubah ukuran foto anda, tapi Instasize juga bisa digunakan untuk menambahkan efek, filter, bingkai, serta tulisan dalam foto. Cara menggunakan Instasize sendiri sangat mudah, layaknya aplikasi edit foto lainnya. Hanya saja anda bisa melakukan cara upload foto di Instagram agar tidak terpotong dengan membagikannya secara langsung dari aplikasi ini.

Tidak sulit bukan mengunggah foto di Instagram agar tidak kena crop ? Bahkan ada banyak sekali aplikasi pihak ketiga yang dapat membantu anda, apabila mengunggah langsung melalui aplikasi Instagram sendiri tidak membuahkan hasil yang bagus. Dengan begitu, maka foto yang anda inginkan bisa ditampilkan secara apik di feed.